Selasa, 19 Februari 2008

CAMPING:BENANG MERAH DARI PERJALANAN PARA TOCers




Malingping – Pelabuhan Ratu, Taman Nasional Gunung Halimun , Cikaniki – Jawa Barat , Cijeruk – Bogor, Taman Nasional Ujung Kulon – Banten, Danau Ranau – Sumatera Selatan dan yang terakhir Bumi Perkemahan Palutungan , Gunung Ceremai – Kuningan Jawa Barat , adalah perjalanan dan camping yang sudah dinikmati oleh para TOCers selama hampir 1 tahun lebih.


Mengisi hari libur akhir pekan dan hari libur nasional dengan kegiatan perjalanan dan campinglah yang menyatukan para TOCer selama ini. Berangkat dari kepemilikan mobil Terrano yang tangguh untuk diajak menjelajah tempat-tempat yang belum pernah TOCers tempuh , serta mencari bentuk liburan keluarga yang murah , akhirnya camping menjadi pilihan yang mampu mengakomodasi keinginan tadi. Para TOCers perlahan-lahan mulai melengkapi diri masing-masing dengan logistik camping . Tenda yang layak, kasur pompa, felbed, lampu, genset, kompor ,peralatan praktis untuk makan dan konsumsi sudah mulai lengkap seiring dengan pengalaman tidur di tenda dengan segala kondisi alam yang ada. Sehingga makin membulatlah keinginan yang sama itu menjadi rangkaian perjalanan dan camping yang menarik.

Setelah melewati serangkaian perjalanan yang menarik selama ini , ada benang merah yang bisa ditarik dari perjalanan selama ini .
Perjalanan selama ini makin menarik dan asyik , karena ada rasa kebersamaan yang makin terbina dengan camping bersama-sama disegala kondisi alam. Perjalanan dengan Terrano menjadi menarik karena kita dapat berkumpul bersama dengan tenda masing-masing dan kebersamaan itu tumbuh menjadi kuat. Kendala yang dihadapi bisa diatasi bersama-sama karena sama-sama merasakan capeknya menyiapkan logistik, memasang tenda , membuka dapur umum, menyediakan konsumsi dengan dana bersama sampai mencoba jalan disekitar lokasi camping . Menjadi perhatian aku biasanya susah ngajak mencoba jalan dengan berbagai alasan, tapi lama-lama mudah karena kita sudah percaya susah senang tanggung bersama dan saling bantu . Mulai dari Malingping sampai dengan Bumi Perkemahan Palutungan , kegiatan camping bersama ternyata bisa mengikis rasa ego dari masing TOCers. Aku pribadi, sangat terharu melihat perubahan ini dari diriku sendiri dan rekans TOCers . Dengan bisa mengikis ego , persahabatan mulai tumbuh perlahan antar para TOCers dan keluarga . Rasanya gak lengkap kalo jalan tidak bawa keluarga lengkap.

Berharap benang merah ini tidak putus tapi dipelihara dengan baik dengan membuat perjalanan dan kegiatan selama perjalanan yang lebih menarik dan bervariasi . Camping menjadi pilihan yang tepat untuk mendampingi perjalanan kita para TOCers mencari dan menjelajahi tempat-tempat yang indah di bumi Indonesia ini.

Tidak ada komentar: